Notification

×

Iklan

Presiden RI 2024 ? Mana Pilihanmu

Iklan

Presiden RI 2024 ? Mana Pilihanmu

Sayuli Berharap di Tahun Baru 2024 Pemilu ini Bisa Dilalui Dengan Semangat Persatuan dan Kebersamaan

01/01/2024 | 16.18 WIB | Dibaca: 0 kali Last Updated 2024-01-01T09:18:07Z
    Bagikan


Surabaya - 
Banyak harapan dan keinginan yang digantungkan di tahun 2024, apalagi menjelang Pemilu, harus dilakukan dan dilalui dengan semangat persatuan, toleransi dan kebersamaan untuk Indonesia maju.

"Mari songsong tahun 2024 dengan rasa optimis penuh harapan, semangat baru untuk menuju bangsa Indonesia yang lebih maju, juga kebersamaan dan keamanan, ketertiban dalam persatuan dan kesatuan,” ujar Sayuli Sukardiono, Wakil Ketua dan Bapilu DPC Partai Gerindra Kota Surabaya, di rumah juang Prabowo-Gibran jalan Kedondong Tegalsari, Senin (1/1/2024).

Sayuli berharap, di tahun baru 2024 Pemilu ini bisa dilalui dengan semangat persatuan serta kebersamaan, hal ini demi mewujudkan Indonesia Emas 2045.

"Bangsa yang bersatu dapat sejalan lurus dengan kemajuan. Oleh sebab itu, dalam mewujudkan Indonesia yang maju, maka rakyat harus bersatu saling menjaga tolerasi, serta merawat Kebhinekaan yang Harmoni" paparnya.

Perbedaan pendapat, menurut Sayuli, pandangan dan pilihan adalah hal biasa dalam proses demokrasi. Namun, seluruh perbedaan tersebut harus tetap dalam bingkai persatuan demi membawa Indonesia menjadi Negara yang maju serta lebih baik lagi kedepannya.

“Harapan kita tentunya dengan semangat kebersamaan, semangat persatuan yang ada, kita bisa menjaga agar Pemilu 2024 yang akan kita laksanakan betul-betul berjalan dengan damai,” imbuh Caleg Dapil 1 Nomor 4 Partai Gerindra ini.

Tak hanya itu, menurutnya, generasi muda pemilih Pemilu 2024 dapat mewujudkan mimpi besar bangsa Indonesia. Yakni, menjadikan Indonesia berhasil menjadi negara maju.

"Dengan adanya sinergitas antar-elemen termasuk generasi muda atau milenial, inilah yang menjadi kunci utama untuk merawat dan mempertahankan nilai persatuan-kesatuan, Sehingga terwujudnya pesta demokrasi yang aman dan damai,” pungkasnya.

Penulis : Basir/dn