Notification

×

Iklan

Presiden RI 2024 ? Mana Pilihanmu

Iklan

Presiden RI 2024 ? Mana Pilihanmu

Kapolda Jatim Dan Kasdam V Brawijaya Hadiri Launcing Kampung Tangguh di Wilayah Sidotopo

12/06/2020 | 01.15 WIB | Dibaca: 0 kali Last Updated 2020-06-11T18:15:16Z
    Bagikan

Surabaya - Kapolda Jatim Irjen Pol M.Fadil Imran bersama Kasdam V Brawijaya Brigjen TNI Agus Setyawan, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini berkunjung ke wilayah Balai RW IV Kelurahan Sidotopo Kecamatan Semampir Surabaya. Demi membatasi dan memutus mata rantai penularan Covid-19. Kamis (11/06/2020).

Dalam acara tersebut hadir sejumlah pejabat turut mendapingi diantaranya, Wakapolda Jatim Brigjen Pol Slamet Hadi Supratoyo para pejabat utama Polda Jatim, Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Jhonny Eddison Isir, Kapolres Tanjung Perak Surabaya AKBP Ganis Setyaningrum, Dit Pol Airud Polda Jatim Kombes Pol Arnafi, Kapolsek Semampir Kompol Ariyanto Agus serta Danramil Semampir, para tokoh masyarakat setempat.

Para pejabat Jatim hadir di Kelurahan Sidotopo Kecamatan Semampir ini untuk melaksanakan launching Kampung Tangguh Wani Suroboyo demi mencegah penyebaran virus Corona diwilayah Kota Surabaya Utara.

Launching Kampung Tangguh dilaksanakan disertai dengan memberikan bantuan secara simbolis berupa sembako serta alat pelindung diri (APD) kepada warga Kelurahan Sidotopo oleh Kapolda Jatim, Kasdam V Brawijaya serta Wali Kota Surabaya.

Kapolda Jatim Irjen Pol M Fadil Imran Mengucapkan, Dengan diresmikannya Kampung Tangguh ini dapat meningkatkan dan menjaga pola hidup sehat dan harus tetap produktif.

"Dengan diadakannya kampung Tangguh ini bukan hanya untuk mencegah penularan Covid 19 saja. tapi sekaligus juga untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) khususnya diwilayah Kecamatan Semampir Surabaya," Ucap Kapolda Jatim.

Disamping itu, terbentuknya kampung Tangguh Semeru Covid 19 yang ada diwilayah Kelurahan Sidotopo ini bertujuan agar masyarakat bisa mandiri dan menyelesaikan masalah Covid – 19.

"Kampung Tangguh Semeru ini juga menerapkan protokol kesehatan untuk warga Sidotopo, mulai penyemprotan , pemeriksaan suhu tubuh, jaga jarak (Physical distancing) serta menjaga pola hidup bersih agar terhindar dari virus Corona,” pungkasnya. (Udin)