Notification

×

Iklan

Presiden RI 2024 ? Mana Pilihanmu

Iklan

Presiden RI 2024 ? Mana Pilihanmu

Family Gathering dengan ASN Gubernur Khofifah Alunkan Lagu Tanah Papua

24/08/2019 | 21.57 WIB | Dibaca: 0 kali Last Updated 2019-09-10T04:54:27Z
    Bagikan

Surabayapos.com - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa alunkan lagu 'Tanah Papua' saat bernyanyi diiringi NTB Voice Band di Family Gathering Keluarga Besar Pemerintahan Provinsi Jawa Timur, dengan tema ‘Sareng-sareng Makaryo, Jogo Jawa Timur’ (Bersama-sama Bekerja, Jaga Jawa Timur) di Taman Dayu, Pasuruan, sekaligus memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-74, Sabtu (24/8/2019). 




Alunan syair menceritakan kesuburan dan keindahan Bumi Papua oleh Ibu Khofifah itu menambah semarak karyawan karyawati ASN dan keluarganya usai senam pagi.

Lagu Tanah Papua ciptaan Yambe Rumbino itu bercerita ungkapan kegembiraan dan kebanggaan rakyat Bumi Cenderawasih, atas karunia Tuhan yang memberikan keindahan dan kekayaan alam di Papua.

Tanah Papua tanah yang kaya
Surga kecil jatuh ke bumi
Seluas tanah sebanyak madu
Adalah harta harapan

Tanah papua tanah leluhur
Disana aku lahir
Bersama angin bersama daun
Aku di besarkan

Hitam kulit keriting rambut aku Papua
Hitam kulit keriting rambut aku Papua
Biar nanti langit terbelah aku Papua
Ooo, Ooo...
Tanah Papua tanah yang kaya
Surga kecil jatuh ke bumi
Seluas tanah sebanyak madu
Adalah harta harapan

Tanah papua tanah leluhur
Disana aku lahir
Bersama angin bersama daun
Aku di besarkan

Hitam kulit keriting rambut aku Papua, Hitam kulit keriting rambut aku Papua, Biar nanti langit terbelah aku Papua

Juga hadir, Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak dan Istrinya, Arumi Bachsin dan kedua anaknya. Keceriaan dan kegembiraan terlihat pada mereka yang hadir. Termasuk, wartawan Pemprov Jatim yang tergabung di 'Pokja Pahlawan' yang sehari-hari meliput aktifitas Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim.

Gubernur Khofifah berpesan seluruh Kepala OPD menjaga keharmonisan, itu harus dimulai dari keluarganya.

"Saya ingin membangun rumah besar Pemprov Jatim, Baiti jannati Rumah kita adalah surga kita semua. Saya ingin para suami atau istri yang menjadi PNS (di Pemprov Jatim) menyapa dengan senyum jika suami atau istrinya pulang dari kerja," ujar Khofifah, di acara yang diramu oleh Biro Administrasi Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setdaprov Jatim, Indah Wahyuni atau Ibu Yuyun itu.

"Kita adalah serumah, rumah kita adalah Pemprov Jatim, masing-masing dengan obyek lain. Mari rawat rumah besar kita, rumah bersama ini,” lanjut mantan Menteri Sosial itu.

Selanjutnya berbagai lomba diikuti oleh tiap-tiap bagian ASN Pemprov Jatim juga para wartawan. 

Menanggapi gathering yang pertama kali digelar, dan diikuti Gubernur, Wakil Gubernur dan para stafnya itu, Ketua Pokja Wartawan Pemprov Jatim Fiqih Arfani mengaku ikut gembira. 

"Ya, ini kegiatan sangat positif untuk silaturahim, kemudian merekatkan pimpinan yang dalam hal ini Gubernur dan Wakil Gubernur dengan para pejabat kepala OPD di Pemprov Jatim, begitu juga dengan wartawan, terutama yang sehari-hari bertugas di Pemprov Jatim," ucap Fiqih.

Kegiatan-kegiatan seperti senam, lomba dan menyanyi bersama juga membuat hubungan mencair, terlebih menjadi kesempatan bagi kepala OPD bersama keluarga untuk semakin akrab dan saling mengenal.

"Ke depan, kegiatan semacam ini perlu digelar lagi. Tujuan akhirnya, mereka nyaman dan semakin bersemangat bekerja memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat Jatim," ucapnya.(tji)